1000 Manfaat Kelapa Sawit, Untuk Energi dan Pangan Dunia

1

Kelapa sawit memiliki lebih dari 1000 manfaat bagi penyediaan pangan dan energi masyarakat dunia. Mulai dari tandan kosong sampai buah kelapa sawit, semuanya bermanfaat.

Hal ini terungkap dalam Trade Expo Indonesia (TEI) ke 37 yang diselenggarkan di Hall 6 Indonesian Covention Exhibition BSD, 19 – 23 Oktober 2022, yang dibuka Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi). Sementara, Booth BPDPKS dibuka oleh Dirut BPDPKS yang diwakili oleh Aida Fitria, Kepala Divisi Lembaga Kemasyarakatan dan Civil Society, setelah acara pembukaan yang cukup meriah.

Menurut Ketua Umum Masyarakat Perkelapasawitan Indonesia (MAKSI) Dr. Ir. Darmono Taniwiryono, M.Sc., pada TEI ke 37 ini, MAKSI sebagai mitra strategis BPDPKS,  mendapatkan kepercayaan untuk mengelola pendirian booth dan pengisian pelaksanaan pameran.

“Kegiatan ini didukung oleh semua asosiasi kelapa sawit di bawah koordinasi Dewan Minyak Sawit Indonesia (DMSI) dan beberapa perguruan tinggi,” kata Darmono seusai acara pembukaan.

Darmono menjelaskan, dalam pelaksanaan acara TEI ke 37 ini, MAKSI didukung penuh sesama asosiasi sawit.

“Hadir bersama MAKSI di antaranya DMSI, APROBI, APOLIN dan GPPI, silih berganti menyampaikan informasi terkait induatri sawit dan dukungan pendanaan dari BPDPKS,” jelas Darmono

Darmono mengakui, setting booth BPDPKS pada TEI-37 kali ini berbeda dengan yang sebelum-sebelumnya, dengan penampilan yang berbeda dari booth lainnya.

Menurut Darmono, kali ini lebih mengutamakan penggunaan videotron sebagai wadah penyampaian banyak infirmasi. Ratusan informasi dapat ditampilakan di videotron, utamanya dalam bentuk video maupun power point.

“Berbagai jenis informasi dan produk baik yang berbasis minyak maupun yang berbasis lignoselulosa dikemas dengan baik sehingga memiliki daya tarik yang tinggi,” katanya.

Untuk membangun keinginan tahuan pengunjung dengan latar belakang pengetahuan yang terbatas tentang kelapa sawit, head line yang ditampilkan pada both BPDPKS adalah “More than 1000 products made from of oil palm” karena faktanya – Lebih dari 1000 manfaat kelapa sawit untuk energi dan pangan bagi masyarakat dunia”, dengan penampilan yang eye catching dan menggunakan tagline #oilpalm4prosperity.

Darmono menambahkan, salah satu produk yang menarik perhatian di pameran adalah pellet berbasis tandan kosong (Empty Fruit Bunch Pellets, disingkat EFB Pellet) untuk pembakaran bioler atau untuk pemansan tungku guna memasak atau menghangatkan ruangan. Tankos jumlahnya sangat melimpah, di mana secara total Indonesia memproduksi 50 juta ton per tahunnya.

“Mengapa harus dibuat pellets terlebih dahuli? Karena agar produknya lebih kompak dan homogen segingga nilai kalorinya lebih besar dan menghasilkan panas yang relatif stabil,” jelas Darmono.

Selain itu, dalam pameran juga ditampilkan berbagai produk hasil pemanfaatan tandan kosong, di antaranya helm motor dan sepeda, serta benang sawit.

Namun menurut salah satu pengunjung disampaikan bahwa kain yang dihasilkan masih kasar dan perlu improvement lebih lanjut.

“Tahun ini tampak cukup ramai dikunjungi oleh pengunjung baik dari dalam negeri maupun dari luar negeri,” pungkas Darmono.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini